4. Aneka Gorengan
Gorengan menjadi salah satu jajanan kaki lima yang menjadi favorit masyarakat Indonesia. Makanan ini tidak asing lagi karena penjual gorengan begitu mudah ditemui di berbagai tempat di Tanah Air. Selain itu, rasanya tidak kalah enak dengan makanan lainnya dan harganya juga murah, terjangkau oleh seluruh lapisan masyarakat. Aneka gorengan seperti tahu isi, bakwan, tempe mendoan, pisang dan singkong goreng, risol, cireng, dan lain-lain sudah banyak ditemukan juga di mal-mal, seperti di food court.
5. Es Jelly Medan
Sajian andalan khas kota Medan ini selintas terlihat mirip dengan es campur lainnya, namun ada perbedaan dalam pembuatannya. Bahan dasar es jelly Medan yang berpenampilan menarik ini adalah campuran jelly yang bermacam warna, nata de coco dan coco selasih. Minuman ini terasa sangat segar karena terdapat perasan jeruk yang asam. Tidak hanya itu, tambahan buah leci dan longan menjadikan minuman ini semakin istimewa. Sebagai pemanisnya, digunakan sirup leci dan air rebusan gula.