Kenalkan Kartu Jabar Cageur, Kang Hasan Ingin Jamin Kesehatan Warga

Mantan Komisi Satu DPR RI itu optimis, melalui anggaran daerah yang dimiliki Provinsi Jawa Barat, pelayanan kesehatan gratis bisa diwujudkan. Menurutnya, yang dibutuhkan adalah ketegasan seorang pemimpin dalam menjalankan amanah rakyat. “Sudahlah, yang terpenting rakyat bisa berobat dengan mudah dan dilayani dengan baik,” pungkasnya
Bukan hanya pelayanan kesehatan, melalui Jabar Cageur, Kang Hasan juga akan membangun empat rumah sakit rujukan provinsi, yang tersebar di wilayah strategis yang menjangkau seluruh masyarakat Jawa Barat, Serta peningkatan fasilitas kesehatan di daerah Diantaranya, fasilitas ruang rawat inap bagi 1050 puskesmas yang tersebar di berbagai daerah di Jawa Barat dan penugasan dokter spesialis ke daerah plosok.
Sementara itu, salah satu warga Cibuluh, Dimyati mengatakan, program Jabar Cageur, merupakan solusi bagus dalam mempermudah akses masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Pria paruh baya tersebut berharap, Kang Hasan mampu merealisasikan programnya dengan baik dan amanah.
“Program Jabar Cageur cukup bagus, sesuai dengan kebutuhan masyarakat, yang memang selama ini untuk berobat kadang sulit, yang penting masyarakat tidak susah lah,” tuturnya.