Hasanah.id – KONI Kota Bandung mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Optimalisasi Penatausahaan Keuangan untuk Cabang Olahraga (Cabor) dan Badan Fungsional pada Selasa, 9 Juli 2024. Kegiatan ini diikuti oleh 76 peserta yang dibagi menjadi dua sesi pada hari Selasa dan Rabu, 9-10 Juli 2024, dengan setiap sesi diikuti oleh 38 peserta.
Sekretaris Umum KONI Kota Bandung, Cece Muharam, menyatakan bahwa tantangan utama dalam penyelenggaraan Bimtek ini adalah tingginya pergantian tenaga administrasi keuangan di setiap cabor.
“Ini bukan hal baru bagi peserta Bimtek, tetapi kekhawatiran kami adalah seringnya pergantian tenaga administrasi keuangan di cabor. Oleh karena itu, kami terus mengadakan Bimtek untuk pemulihan,” kata Cece.
“Dulu, pelatihan mencakup tata kelola keuangan dan administrasi, sekarang lebih spesifik hanya terkait tata kelola keuangan,” sambungnya.
Di forum yang sama, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bandung, Edi Marwoto, menekankan pentingnya Bimtek ini untuk memastikan keseragaman dan keselarasan dalam proses pengadministrasian keuangan, terutama untuk laporan pertanggungjawaban.