Hasanah.id– Pesawat Boeing 737 milik Lion Air dari Bandara Sultan Hasanuddin Makassar, menjadi yang pertama kali mendarat di Kota Bandung sejak rute penerbangan di Bandara Husein Sastranegara ditata ulang. Pendaratan pertama itu disaksikan langsung oleh Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana di Bandara Husein Sastranegara, Kamis, 20 Agustus 2020.
Yana pun memberikan rangkaian bunga kepada pilot dan awak pesawat sebagai ucapan selamat datang. Hal itu menandai bahwa mulai hari ini Kota Bandung sudah membuka kembali rute penerbangan domestik dengan pesawat jet.
“Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mengucapkan terima kasih dan apresiasi penerbangan perdana dengan pesawat berbadan lebar dari Makassar dan ternyata alhamdulillah okupansinya cukup banyak,” ungkap Yana.
Ia bersyukur karena okupansi pesawat yang cukup tinggi. Hal tersebut menjadi sinyal bangkitnya sektor pariwisata di Kota Bandung.
“Mudah-mudahan ini awal dari kebangkitan pariwisata lokal,” katanya.