Berita
Kunjungi Warga Bekasi, Kang Hasan Prioritaskan Imah Rempeg DP 1%

“Terkait Rumah Dp 1 persen, Saya sudah konsultasi dengan menteri PUPR, itu bisa sekali diwujudkan di Jawa Barat,” tegasnya.
Sementara itu, Neneng yang bekerja sebagai buruh cuci itu, mengaku bahagia bisa dikunjungi langsung oleh calon pemimpin Jawa Barat Kang Hasan. Ia juga bisa menyampaikan keluhan secara langsung dan direspon positif oleh Purnawirawan Jendral itu.
“Alhamdulillah bisa ketemu calon Gubernur, tadi bapak udah liat langsung kondisi rumah, semoga Jawa Barat lebih baik lagi dipimpin sama Kang Hasan,” ungkapnya.
Sebelumnya, Kang Hasan juga sambangi warga Kampung Jati, Desa Jati Mulya, Tambun Selatan Kabupaten Bekasi. Kang Hasan sempat mendengarkan keluhan warga dan berdikusi terkait permasalah yang dihadapi oleh warga.