Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 2 Hasanuddin (Kang Hasan) kembali melakukan blusukan ke beberapa wilayah di Kota dan Kabupaten Bekasi untuk meninjau langsung keadaan yang dialami masyarakat.
Dalam Kunjungannya Kang Hasan mengungkapkan, banyak masyarakat di Bekasi yang masih belum memiliki tempat tinggal yang layak. Untuk itu, program Imah Rempeg yang ia gagas ditargetkan mampu memenuhi kebutuhan papan masyarakat Jawa Barat. Salah satu langkahnya, yaitu dengan menyediakan rumah dengan Down Payment (DP) satu persen.
“Rumah DP 1 persen itu nantinya akan disesuaikan dengan kemampuan masyarakat namun yang jadi prioritas tetap kalangan menengah ke bawah,” ungkapnya usai meninjau rumah warga yang mendapat bantuan bedah rumah bernama Neneng dari kader PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, di Desa Tridayasakti, Kecamatan Tambun Selatan, Minggu (18/3/2018).
Kang Hasan yakin, berbekal arahan dan observasi dari pemerintah pusat, dirinya akan mampu mewujudkan program tersebut. Sehingga, rakyat Jawa Barat bisa memiliki rumah yang layak sesuai kemampuannya.