Berita

Pemkot Cimahi Gelar Sosialisasi OSS-RBA Bagi Pelaku Usaha

Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Plt. Wali Kota Cimahi, Letkol (Purn) Ngatiyana, ini menghadirkan narasumber Septiria Christina, STP., MAB dari Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) dan Achmad Saefudin, S.H. dari Badan Pertanahan Nasional (BPN).

Dalam sambutannya Ngatiyana mengakui akibat pandemi Covid-19 perekonomian Kota Cimahi pun terdampak cukup besar.

Selain menurunnya tingkat ekonomi, penurunan di sektor eksport dan import, penurunan nilai agregat atau total investasi, hingga naiknya tingkat pengangguran.

Ia mengatakan hal ini harus menjadi perhatian yang serius bagi upaya memulihkan perekonomian kota pada beberapa tahun kedepan.

“Hal yang dapat kita lakukan adalah dalam lingkup pengembangan ekonomi lokal kota. Hal ini dilakukan melalui dua cara yaitu memangkas ekonomi biaya tinggi melalui penyederhanaan perizinan dan mendongkrak kinerja UMKM,” jelas Ngatiyana

Ngatiyana mengungkapkan dukungannya pada peluncuran sistem OSS-RBA ini. “Perluncuran OSS-RBA ini sangat stategis untuk memulihkan perekonomian nasional akibat dampak dari pandemi Covid 19.”ujarnya.

Previous page 1 2 3 4Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock