Berita

Peringatan Hardiknas, Kang Hasan: Kualitas Pendidikan dan Infrastruktur Harus Ditingkatkan

“Hasil kajian saya kemarin, banyak hal yang harus diselesaikan mulai infrastruktur, pendidikan dan kesehatan, saya harus turun tangan menyelesaikannya ketika sudah dilantik jadi Gubernur,” tukas Kang Hasan.

Untuk mengatasi permasalahn tersebut, Kang Hasan akan membangun Jalur Rajawali, yakni, jalur kereta api dan jalan Jawa Barat lintas. Jalur Rajawali merupakan program pembangunan infrastruktur jalan tol dan jalur kereta api untuk menghubungkan antar wilayah di Jawa Barat terutama wilayah selatan. Menurutnya, Jawa Barat memiliki potensi besar yang bisa digali untuk dikembangkan, diantaranya, agribisnis, agroindustri, industri kelautan dan pariwisata terpadu. Dengan pembangungan prioritas tersebut, Kang Hasan yakin, akan mampu meningkatkan perekonomian dan taraf hidup masyarakat di Wilayah Jawa Barat Selatan.

“Melalui Jalur Rajawali, pemerintah harus mampu mengoptimalkan sumberdaya lahan, pesisir dan kelautan yang ada di Wilayah Jabar Selatan, dengan tetap menjaga kelestarian lingkungan,” terangnya. Industry.co.id

Previous page 1 2 3
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock