Hasanah.id, Cimahi – Serah terima hasil rehabilitasi bangunan Puskesmas Melong Tengah yang bersumber dari program Corporate Social Responsibility (CSR) Indomaret dan SC Johnson dihadiri Pelaksana tugas (Plt.) Wali Kota Cimahi Letkol Inf. (Purn.) Ngatiyana, bertempat di Jl. Melong Tengah No.139, Melong, Kec. Cimahi Selatan, Kota Cimahi pada Jumát (30/04).
Turut hadir pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Kota Cimahi drg. Hj. Pratiwi, M.Kes., Kepala Kantor BPJS Cabang Kota Cimahi Sri Wahyuningsih, Lurah Melong Koko Gober, Kepala Puskesmas Melong Tengah drg. Melinda, beserta Branch Manager PT. Indomarco Prismatama (operator jaringan waralaba Indomaret) cabang Bandung, Dedi Yusuf Apriadi dan perwakilan pimpinan SC Johnson untuk kawasan Bandung Raya.
Dalam sambutannya, Plt. Wali Kota Ngatiyana mengucapkan terima kasih kepada segenap pimpinan Indomaret dan SC Johnson atas peran sertanya dalam pembangunan di Kota Cimahi melalui CSR yang salah satunya diwujudkan dengan kegiatan rehabilitasi bangunan Puskesmas.