Hasanah.id– Pelayanan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di Kota Cimahi tetap berjalan dan memberikan pelayanan maksimal terhadap masyarakat. Hanya saja, petugas harus dilengkapi dengan Alat Pelindung Diri (ADP) seperti masker. Saat ini ketersediaan APD di Puskemas Kota Cimahi terus menipis seiring merebaknya kasus Coronavirus Disease (Covid-19).
Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Cimahi, Chanifah Listyarini mengatakan, untuk handsanitizer kemungkinan cukup untuk dua bulan ke depan. Sedangkan ketersediaan masker saat ini sangat terbatas sekali untuk kelengkapan para petugas kesehatan di Puskemas.
“Masker yang agak khawatir. Makanya kita lagi cari alternatif apakah kalau kepepet pakai masker kain atau gimana. Masih saya pelajari,” katanya, Kamis (19/3/2020).
Rini, sapaan Chanifah mengatakan bahwa keamanan petugas menjadi salah satu prioritas sehingga harus dilengkapi APD. Dengan kondisi seperti ini, pihaknya tengah mencari solusi. Jika tak kunjung bisa menambah ketersediaan masker, opsi penggunaan masker dari kain kemungkinan akan dicoba. Sementara jika ketersediaan handsanitizer juga belum ada, pihaknya akan memaksimalkan cuci tangan pakai sabun.