Hasanah.id, Kota Bandung – Jumlah pondok pesantren yang ada di Jawa Barat cukup besar, mencapai sekitar 12.000. Sementara itu, angka persentase vaksinasi di pondok pesantren belum signifikan. Menyikapi hal ini, Anggota Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat Sidkon Djampi mendorong, pemerintah pusat maupun provinsi segera melakukan vaksinasi pada pondok-pondok pesantren di Jawa Barat.
“Permohonan vaksinasi yang menyasar pada pondok-pondok pesantren ini saya juga sampaikan kepada Pemerintah Pusat melalui Menteri Agama dan Menteri Polhukam tadi dalam sesi webinar dan diapresiasi oleh Gubernur, Polda Jabar,” ucap Sidkon saat dihubungi pada Minggu (25/7/2021).
“Saya sudah berulang-ulang ingatkan sejak awal pandemi, bahkan sejak pembahasan Raperda di pada tahun 2020 meminta agar pemerintah pusat dan daerah memperhatikan kluster pesantren. Progres vaksinasi sampai saat ini di pondok pesantren belum terlalu banyak, apalagi kalau dibilang persentase dari jumlah sekitar 12.000 pondok pesantren di Jawa Barat,” kata Sidkon.