ADIKARYA PARLEMEN
Hasanah.id – Pemerintah provinsi Jawa Barat mengapresiasi terhadap masukan dan pandangan yang diberikan masing-masing fraksi DPRD Jawa Barat terhadap usulan raperda tersebut.
Hal itu diungkapkan Gubernur Jawa Barat dalam rapat paripurna DPRD Jawa Barat dalam agenda sidang jawaban gubernur terhadap pandangan umum fraksi terkait usulan 5 raperda, di Gedung DPRD Jawa Barat, Kota Bandung, Senin 8 Juni 2020.
Terkait usulan 5 raperda tersebut, anggota komisi I DPRD Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan, Rafael Situmorang, SH menyikapi secara umum semua menjadi catatan DPRD Jabar.
Meski demikian, untuk di Jawa Barat, Rafael lebih menyoroti bagaimana penguatan akses terhadap hak perlindungan anak bidang pendidikan.
Seperti disampaikan Gubernur Jawa Barat, sasaran dari Raperda Penyelenggaraan Perlindungan Anak ini, adalah terpenuhinya dan terjamin serta terlindunginya hak anak untuk hidup, tumbuh, dan berkembang. Serta terlindunginya anak dari kekerasan dan diskriminasi.