HASANAH.ID, NASIONAL – Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, kembali menyatakan keinginannya untuk menguasai Greenland, wilayah kedaulatan Denmark, dengan berbagai cara. Pernyataan tersebut semakin memperjelas ambisinya untuk menjadikan Greenland sebagai bagian dari AS.
Saat berbicara di hadapan Kongres, Trump menyampaikan dukungannya bagi rakyat Greenland untuk menentukan masa depan mereka sendiri.
“Kami menyambut kehadiran Anda sebagai bagian dari Amerika Serikat,” ujarnya, Rabu (5/3/2025).
Trump juga menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Greenland. Namun, di sisi lain, ia menekankan bahwa wilayah tersebut memiliki kepentingan strategis bagi keamanan nasional AS dan dunia.
“Jadi, kami akan menguasainya dengan cara apapun,” katanya menegaskan. Menurutnya, luasnya wilayah Greenland dengan jumlah penduduk yang sedikit menjadikannya aset penting bagi kepentingan militer AS.
Sejak masa kampanye, Trump telah beberapa kali mengungkapkan ketertarikannya terhadap Greenland. Kunjungan putranya, Donald Jr, ke wilayah tersebut pada Januari 2025 juga dianggap sebagai sinyal adanya motif politik di balik rencana itu.