HASANAH.ID – Selama menjalankan ibadah puasa kurang lebih 12 jam, tubuh tidak mendapatkan asupan cairan. Hal ini bisa meningkatkan risiko dehidrasi, apabila cuaca sekitar terasa panas. Kekurangan asupan air bisa membuat tubuh kehilangan energi untuk menjalankan fungsi normalnya.
Sangatlah penting bagi Anda, untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi saat berpuasa demi kesehatan. Sehingga Anda wajib mengetahui aturan minum air putih saat puasa agar tidak dehidrasi.
Pada kesempatan ini tim redaksi Hasanah.id akan memberikan informasi mengenai aturan minum air yang efektif selama puasa, sebagaimana dilansir dari berbagai sumber. Penasaran apa saja? Simak sampai akhir ya!
Baca Juga: Apa Manfaat Minum Air Kelapa saat Buka Puasa? Dokter Saddam Ismail Jawab Begini
Aturan minum air putih saat puasa
Melansir dari laman Kementrian Kesehatan, tertulis bahwa aturan minum air putih adalah delapan gelas per hari selama bulan puasa, adapun berikut pedomannya:
- 1 gelas setelah bangun sahur
- 1 gelas saat makan sahur
- 1 gelas saat buka puasa
- 1 gelas setelah salat magrib
- 1 gelas setelah makan malam
- 1 gelas setelah salat isya
- 1 gelas setelah salat tarawih
- 1 gelas sebelum tidur
Dengan aturan tersebut, maka tubuh akan tetap terhidrasi dengan baik dan mencegah terjadinya dehidrasi atau kekurangan cairan. Namun hal yang harus diperhatikan, aturan minum ini perlu disesuaikan berdasarkan kebutuhan.