Tokoh agama Banten yang juga pengurus Pondok Pesantren Cidahu, Abuya Muhtadi Dimyathi mengimbau Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah untuk membantu Ma’ruf Amin di Pilpres 2019. Hal itu disampaikan saat menerima rombongan safari politik PDI Perjuangan di Ponpes Cidahu, Banten, Kamis (20/12).
Abuya Muhtadi mengatakan Ma’ruf merupakan saudaranya. Sehingga, ia berharap semua pihak membantu Maruf, selaku cawapres bagi Joko Widodo agar menang di Pilpres 2019.
“Mohon kawan-kawan dari Sabang sampai Marauke, Nahdlatul Ulama atau Muhammadiyah, mohon bantuannya untuk saudara saya Pak Kiai Ma’ruf Amin,” ujar Abuya Muhtadi di Ponpes Cidahu, Banten.
Abuya Muhtadi juga mengucapkan terima kasih kepada Jokowi karena memilih Ma’ruf sebagai cawapresnya. Oleh karena itu, ia kembali meminta semua pihak mendukung pasangan Jokowi-Ma’ruf di Pilpres 2019.
Dalam kesempatan itu Abuya Muhtadi juga menitipkan nasihat soal persatuan.
Menurutnya ada empat rukun dunia, yakni ulama, umaro, fuqoro (orang miskin), dan aghniya (orang kaya). Keempat kategori itu harus bersatu agar dunia menjadi aman dan tentram.