“Dalam Game of Thrones, sejumlah Great Houses, Great Families bertarung satu sama lain untuk mengambil alih kendali.. The Iron Throne,” ujar Jokowi.
Jokowi kembali melanjutkan, Mother of Dragon yang ada dalam serial tersebut menggambarkan siklus kehidupan. Sementara perebutan kekuasaan antar-Great Houses bagaikan roda besar yang berputar. Artinya, ketika satu Great House tengah berjaya, maka yang lainnya mengalami kesulitan. Setelahnya, House yang lain menyusul berjaya, tapi dengan menjatuhkan lainnya.
“Namun mereka lupa, saat mereka sibuk bertarung, mereka tidak sadar ada ancaman dari utara. Seorang Evil Winter yang ingin merusak dan menyelimuti dunia dengan es dan kehancuran,” katanya. wartaekonomi.co.id