HASANAH.ID-BANDUNG, Panitia Khusus (Pansus) 6 Raperda tentang Tata Cara Penyusunan Program Pembentukan Peraturan Daerah (propemperda) di Kota Bandung terus melakukan pembahasan.
Terkait raperda tersebut, Ketua Pansus 6 Dudy Himawan menuturkan, pansus telah hampir menyelesaikan secara keseluruhan draf Raperda tentang Tata Cara Penyusunan Program Pembentukan Peraturan Daerah di Kota Bandung. Meski begitu, masih ada sejumlah penyempurnaan lebih lanjut yang harus dibahas dan didiskusikan bersama.
Salah satunya terkait isi naskah Raperda ini yang sebagian besar mendapat rujukan dari UU atau peraturan dari pemerintah pusat. Dalam satu pasal, disebutkan salah satu kesesuaian usulan raperda berasal dari masyarakat daerah.
Menurut Dudy, dalam pembahasan aturan tersebut, Pansus 6 ingin lebih memerinci istilah tersebut dengan langsung menegaskan bahwa salah satu pengusul berasal dari masyarakat Kota Bandung.
Usulan yang menyebut masyarakat Kota Bandung secara spesifik ini untuk menegaskan pemberlakuan jangkauan hukum pemberlakuan Perda ini di kemudian hari.