Hasanah.id – Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir mengaku bersyukur lantaran setelah dua tahun pandemi, akhirnya aktivitas bisa kembali dilaksanakan seperti biasanya termasuk kegiatan HJS.
“Covid-19 sudah terkendali, ada kelonggaran penggunaan masker dan sebagainya. Patut kita semua syukuri. Tentu dengan cara memaksimalkan atupoksi kita memberikan kontribusi yang terbaik bagi Kabupaten Sumedang,” ujarnya dikutip Minggu (22/5/2022).
Bupati melanjutkan, Hari Jadi Sumedang adalah sebuah peristiwa lahirnya Sumedang yang diawali dengan runtuhnya kerajaan Padjajaran dan diberikannya Mahkota Binokasih kepada Raja Sumedang pada tahun 1578 M sebagai penerus Padjadjaran.
Menurutnya, peringatan hari jadi menjadi sebuah wahana refleksi dan evaluasi sekaligus untuk menetapkan perspektif mengenai strategi yang akan dilakukan bagi kemajuan Sumedang.
“Hakikatnya peringatan ini adalah wahana untuk merefleksikan apa yang telah dilakukan para pendahulu kita. Kedua, untuk mengevaluasi apa yang telah kita raih, hal baiknya kita pertahankan dan kekurangannya kita perbaiki. Setelah dievaluasi mari kita menetapkan perspektif ke depan untuk kemajuan Sumedang,” ungkapnya.