Fraksi- Fraksi DPRD Jabar Sampaikan Sejumlah Catatan Terhadap 4 Raperda Pemprov Jabar

Selain itu Fraksi PKB mendukung penuh terkait penyertaan modal PT. Jamkrida, karena posisi strategis PT. Jamkrida sebagai satu-satunya BUMD Provinsi di bidang penjaminan yang sudah mendapatkan cakupan wilayah oprasional secara nasional.
“Penyertaan modal harus berorientasi pada keuntungan atau deviden yang akuntabel, serta perlu dilakukan revisi Perda induk sebagai bagian dari strategi pengembangan bisnis”tutur Dadan.
Selanjutnya mengenai Raperda tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat Nomor 17 Tahun 2011 tentang Penyelenggaraan Perpustakaan, Fraksi PKB menyarankan adanya program perpustakaan yang dikelola oleh pesantren, dan meminta anggaran program minat baca untuk dinaikan.
Sementara itu dalam kesempatan yang sama Wakil Ketua Fraksi Partai Demokrat Sugianto Naggolah mengatakan, bahwa Fraksi Partai Demokrat mengapresiasi 4 usulan Raperda dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
Terkait dengan Raperda tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat Nomor 17 Tahun 2012 tentang Penyertaan Modal Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat pada PT. Jamkrida Jabar Fraksi Partai Demokrat meminta, adanya rencana bisnis yang jelas dan terukur dan dapat dipertanggungjawabkan.