Kader PDIP di KBB Gelar Doa Bersama untuk Abubakar

Jajaran pengurus dan kader PDI Perjuangan (PDIP) Kabupaten Bandung Barat (KBB) dari mulai tingkat PAC, DPC, hingga para caleg menggelar aksi doa bersama untuk kebaikan mantan Bupati Bandung Barat, Abubakar, Senin (17/12/2018) sore.
Doa bersama digelar di Kantor DPC PDIP KBB dengan penuh khidmat sebagai bentuk dukungan dan keprihatinan atas vonis 5,5 tahun penjara yang dijatuhkan majelis hakim kepada mantan orang nomor satu di KBB itu dalam sidang di Pengadilan Tipikor pada PN Bandung, Jalan RE Martadinata, Kota Bandung, Senin (17/12/2018).
Pantauan , agenda utama pertemuan para kader banteng di KBB itu adalah sosialisasi pemilu bersama Ketua dan Komisioner KPU KBB. Seusai sosialisasi, dilanjutkan dengan rapat internal para pengurus untuk konsolidasi pemenangan pilpres dan pileg.
Setelah itu, Ketua DPC PDIP KBB Ida Widaningsih, Sekretaris DPC Tuti Turimayanti, dan Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Iwan Ridwan, memimpin doa bersama untuk kebaikan Abubakar yang juga pernah menjabat sebagai Ketua DPC PDIP KBB itu.







