Selain korban hilang, enam orang telah dipastikan meninggal dunia. Kepala BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji, menyatakan bahwa jenazah korban telah dievakuasi ke RS Polri Kramat Jati untuk proses identifikasi lebih lanjut. “Korban meninggal dunia ada enam orang. Jenazah sudah berhasil dievakuasi untuk identifikasi,” jelas Isnawa.
Berikut daftar nama korban hilang yang telah dilaporkan keluarga ke posko:
1. Aulia Belinda (28, perempuan)
2. Deri Sauki (25, laki-laki)
3. Osima Yukari (25, perempuan)
4. Aldrina S (29, perempuan)
5. Ade Aryti (29, perempuan)
6. Shinta Amelia (20, perempuan)
7. Indira Seviana Bela (25, perempuan)
8. Keren Shalom J (21, perempuan)
9. Intan Mutiara (26, perempuan)
10. Desti (perempuan)
11. Zukhi F Radja (42, laki-laki)
12. Chika Adinda Yustin (26, perempuan)
13. Muljadi (56, laki-laki)
14. Dian Cahyadi (38, perempuan)
Penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan. Aparat terus mengimbau masyarakat untuk melapor apabila menemukan informasi terkait korban atau insiden tersebut. Tim penyelamat juga tetap bersiaga di lokasi guna memastikan tidak ada korban lain yang masih terjebak di dalam gedung.