JABAR

Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Cipularang KM 92B Libatkan 17 Kendaraan

“Rem blong karena muatan yang sangat berat sehingga menabrak kendaraan yang ada di depannya,” jelas Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Jules Abraham Abast, dalam pernyataannya di Bandung.

Baca Juga: Dikabarkan Hilang oleh KPK, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Muncul di Apel Pagi

Ia menambahkan bahwa sekitar 10 personel dari Polda Jabar sudah dikerahkan ke lokasi untuk melakukan penanganan. Para personel ini terdiri dari petugas Korlantas Polri, PJR Polda Jabar, dan Satlantas Purwakarta, yang bekerja keras untuk mengevakuasi korban dan mengamankan situasi.

Kecelakaan di Tol Cipularang ini mengingatkan kembali pada bahaya jalan tol yang terkenal curam dan padat, terutama di wilayah KM 92 yang memang kerap menjadi lokasi kecelakaan.

Pihak kepolisian meminta pengemudi untuk meningkatkan kewaspadaan dan mematuhi aturan keselamatan, terutama bagi kendaraan berat yang melintasi jalur tersebut. (Farhan Dentamayall)

Previous page 1 2
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock