Sebelumnya, Gubernur Jawa Timur Terpilih Khofifah Indar Parawansa mengusulkan agar Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dapat dilibatkan dalam pembiayaan program ini.
Hal itu ia sampaikan dalam pertemuannya dengan Presiden Prabowo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, pada Selasa (14/1/2025). Hingga saat ini, program MBG hanya mengandalkan dana dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yang telah dialokasikan sebesar Rp 71 triliun.
Khofifah menyebutkan bahwa tambahan anggaran dari APBD dapat meningkatkan kualitas menu makanan bergizi yang diberikan. Saat ini, rata-rata anggaran per porsi makan ditetapkan sebesar Rp 10.000 per anak.
“Misalnya, kalau ditambah setengah telur, proteinnya jadi lebih bagus. Hal sederhana seperti itu bisa meningkatkan kualitas gizi,” ujar Khofifah.
Ia juga menjelaskan bahwa Jawa Timur sebenarnya memiliki anggaran khusus untuk program pangan yang dapat dimanfaatkan, asalkan pemerintah pusat memberikan persetujuan. Selain itu, Khofifah mengimbau kabupaten dan kota di wilayahnya untuk mempertimbangkan penggunaan APBD guna memperluas cakupan program ini.