ADHIKARYA PARLEMEN
HASANAH.ID – Kasus omicron meningkat sejak awal tahun 2022, sehingga pemerintah memutuskan untuk kembali menyelenggarakan pembelajaran jarak jauh (PJJ).
Lalu di bulan Februari pemkot kembali mengeluarkan keputusan untuk memperpanjang PJJ hingga batas waktu yang tidak ditentukan dengan alasan untuk menjaga kesehatan dan keselamatan siswa, guru, dan tenaga kependidikan.
Anggota Komisi V DPRD Jabar Weni Dwi Aprianti, S.Ab., mendorong rencana pembelajaran tatap muka (PTM) bisa segera berjalan kembali 100 persen.
“Saya sangat sepakat dengan adanya rencana PTM 100 persen, yang rencananya akan dilaksanakan dalam dua pekan mendatang,” kata Weni saat dikonfirmasi Sabtu, Sabtu, 18 Maret 2022.
Sebelumnya diketahui, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) telah mengizinkan daerah-daerah yang wilayahnya masuk PPKM Level 1 dan 2 untuk menggelar PTM 100 persen.
“PTM sebaiknya segera dilakukan secara bertahap agar bisa dikendalikan,” ujar Weni, saat dikonfirmasi.