HASANAH.ID – NGAMPRAH. Mencuatnya isu perluasan wilayah Kota Cimahi menuai dukungan ditingkat masyarakat maupun para tokoh di sejumlah daerah termasuk Kabupaten Bandung Barat.
Seperti disampaikan salah satu tokoh pemekaran Kabupaten Bandung Barat, Asep Ridwan yang mana pihaknya mengapresiasi Walikota Cimahi Letkol. Purn. Ngatiyana dan Wakil Walikota Adhitia Yudhistira yang kembali menggulirkan wacana perluasan wilayah administratif Kota Cimahi berdasarkan kebutuhan dan aspek-aspek historical agar penataan wilayah semakin terintegrasi dengan baik.
Setidaknya ada tiga wilayah yang dibidik masuk ke Kota Cimahi meliputi Cimindi Kota Bandung, Margaasih Kabupaten Bandung, sebagian wilayah Cisarua dan Parongpong Kabupaten Bandung Barat (KBB) yang termasuk dalam Kawasan Bandung Utara (KBU).
Asep Ridwan menyebutkan jika isu perluasan wilayah Kota Cimahi yang berkembang saat ini sudah bergulir sejak tahun 2007 berbarengan dengan pemekaran Kabupaten Bandung Barat.