Namun, perlu ditekankan, Body Combat bukanlah kelas bela diri. Bentuknya kelas non-kontak. Karena kelasnya akan cukup mengandung banyak gerak, disarankan untuk mengawalinya dengan berjalan di atas treadmill setidaknya 15 menit.
Bagi para pemula, memang akan terasa sangat melelahkan dan sulit untuk mengejar napas, tetapi jangan berhenti begitu saja, coba ikuti kelasnya beberapa kali secara rutin, setidaknya 2-3 kali seminggu, baru Anda akan merasa lebih mudah mengikuti kelasnya.
“Kelas ini cocok untuk yang berjiwa muda, usianya dari remaja hingga 40-an, karena kelasnya meningkatkan detak jantung. Body Combat lebih bersifat pembakaran kalori, jadi semua otot tubuh bisa kena. Jadi, misalnya, kita punya klien yang berat tubuhnya 60 kg, saya sarankan bakar lemak, dengan kardio, misal treadmill, eliptical, sepeda row, lalu baru di-shape dengan kelas-kelas ini.
Cara ini akan mengencangkan tubuh,” jelas Indah. Sebelum menutup pembicaraan, Jamie mengatakan, “Kelas Body Combat sangat baik untuk pengencangan lengan, pundak, bokong, dan paha.