Breaking News
Trending Tags
Beranda » Berita » Propam Polri Tegaskan Netralitas Anggota dalam Pilkada 2024, Siap Tindak Tegas Pelanggaran

Propam Polri Tegaskan Netralitas Anggota dalam Pilkada 2024, Siap Tindak Tegas Pelanggaran

  • account_circle Hasanah 012
  • calendar_month Jumat, 4 Okt 2024
  • visibility 68
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

 

HASANAH.ID, NASIONAL – Divisi Profesi dan Pengamanan (Divpropam) Polri menggelar rapat koordinasi tingkat nasional di Auditorium Mutiara, PTIK, Jakarta Selatan, untuk membahas langkah strategis menjelang Pilkada 2024. Dalam kesempatan tersebut, Kepala Divisi Propam Polri, Irjen Abdul Karim, menegaskan bahwa netralitas anggota Polri akan menjadi fokus utama.

“Commander wish yang saya sampaikan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi kebijakan pimpinan. Diharapkan kebijakan ini dapat diterapkan hingga ke tingkat polda. Selain itu, mengingat kita sedang memasuki tahapan kampanye untuk Pilkada serentak pada bulan November mendatang, netralitas anggota Polri harus dijaga,” ujar Irjen Abdul Karim kepada wartawan, Kamis (26/9/2024).

Irjen Karim menekankan bahwa seluruh anggota Polri harus tetap netral selama Pilkada, dan bagi anggota yang terlibat langsung dalam Pilkada, mereka wajib sepenuhnya keluar dari institusi. Langkah tegas akan diambil terhadap anggota yang melanggar netralitas.

“Polri harus netral, itu sudah jelas sesuai dengan kebijakan pimpinan. Ada mekanisme dan aturan yang mengatur netralitas ini. Jika ada anggota yang terbukti melanggar, kami akan melakukan tindakan tegas,” tegasnya.

Ia juga menyebut bahwa anggota Polri yang terlibat sebagai calon dalam Pilkada harus memastikan telah resmi keluar dari institusi sebelum terlibat dalam proses politik tersebut. “Kita juga menjaga agar institusi Polri tidak terseret ke dalam urusan politik,” tambah Karim.

Selain membahas netralitas dalam Pilkada, rapat koordinasi ini juga membahas penegakan hukum internal, terutama disiplin anggota dan kode etik. Menurut Karim, Divpropam selalu siap menerima masukan dan kritik dari masyarakat, termasuk melalui media sosial.

“Kita selalu terbuka terhadap koreksi dari masyarakat. Hal ini penting untuk memperbaiki organisasi. Khususnya terkait penanganan kasus yang menjadi perhatian publik seperti yang menyangkut perempuan dan anak, serta pelanggaran anggota di wilayah. Kita harus tegas dan transparan dalam menegakkan hukum,” jelasnya.

Lebih lanjut, Irjen Karim menegaskan bahwa Propam akan mengawal penegakan hukum secara objektif dan memastikan seluruh proses berjalan transparan. “Kita juga menerima semua masukan, termasuk kritik atau bahkan hujatan dari masyarakat. Ini bagian dari upaya kami memperbaiki institusi,” pungkasnya.

Propam Polri berkomitmen untuk menjaga integritas dan profesionalitas institusi, terutama dalam menghadapi tantangan Pilkada 2024.

  • Penulis: Hasanah 012

Rekomendasi Untuk Anda

  • Musibah Bangunan Sekolah Roboh Saat KBM, DPRD Jabar Christin Novalia Dorong Pemulihan Fisik dan Mental Peserta Didik

    Musibah Bangunan Sekolah Roboh Saat KBM, DPRD Jabar Christin Novalia Dorong Pemulihan Fisik dan Mental Peserta Didik

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Bobby Suryo
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Hasanah.id – Insiden ambruknya atap bangunan SMK Negeri 1 Cileungsi, yang terjadi saat kegiatan belajar mengajar (KBM) tengah berlangsung, mengundang keprihatinan mendalam dari berbagai pihak. Salah satunya datang dari anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Christin Novalia Simanjuntak, SH., M.Kn, yang secara langsung mengunjungi lokasi sekolah pada Kamis, 11 September 2025. Dalam kunjungannya, Christin menyampaikan rasa […]

  • Susu Kambing, Pilihan Sehat Penuh Nutrisi dan Manfaat

    Susu Kambing, Pilihan Sehat Penuh Nutrisi dan Manfaat

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle Bobby Suryo
    • visibility 39
    • 0Komentar

    Hasanah.id – Selain susu sapi, susu kambing kini semakin populer sebagai alternatif minuman sehat yang kaya manfaat. Teksturnya lembut dengan rasa yang khas, susu kambing bisa diminum langsung atau dijadikan bahan olahan seperti kue, smoothie, hingga sabun kecantikan karena dikenal mampu melembapkan kulit. Kandungan nutrisi susu kambing hampir setara dengan susu sapi — tinggi protein, […]

  • KPK Periksa Sekjen DPR Terkait Dugaan Korupsi Pengadaan Fasilitas Rumah Jabatan

    KPK Periksa Sekjen DPR Terkait Dugaan Korupsi Pengadaan Fasilitas Rumah Jabatan

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle Bobby Suryo
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Hasanah.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI, Indra Iskandar, untuk diperiksa sebagai saksi dalam penyidikan kasus dugaan korupsi pengadaan sarana dan prasarana Rumah Jabatan (Rumjab) anggota DPR tahun anggaran 2020. “Benar, hari ini dijadwalkan pemeriksaan saksi atas nama IIS, Sekretaris Jenderal DPR RI. Yang bersangkutan akan dimintai keterangan terkait dugaan […]

  • Istri Calon Gubernur Jawa Barat Nomor Urut Dua Kang Hasan, Ika Eviolina, Ingin Dorong Industri Kreatif

    Istri Calon Gubernur Jawa Barat Nomor Urut Dua Kang Hasan, Ika Eviolina, Ingin Dorong Industri Kreatif

    • calendar_month Sabtu, 17 Mar 2018
    • account_circle khasanah
    • visibility 648
    • 0Komentar

      Istri calon gubernur Jawa Barat nomor urut dua Hasanuddin, Ika Eviolina, membuka acara Internasional Wedding Exhibition (IWE) ke-10 yang diselenggarakan oleh La Novia di Trans Luxury Hotel, Jumat (16/3) malam. Dalam kesempatan tersebut, Ika mengatakan, pernikahan merupakan momen sakral yang juga kental akan budaya Indonesia khususnya. Konsep pernikahan yang ideal menurutnya adalah memadukan budaya […]

  • DPRD Jabar Ika Siti Rahmatika Sebut Pembangunan Ketahanan Keluarga Tanggung Jawab Bersama Seluruh Pihak

    DPRD Jabar Ika Siti Rahmatika Sebut Pembangunan Ketahanan Keluarga Tanggung Jawab Bersama Seluruh Pihak

    • calendar_month Jumat, 25 Apr 2025
    • account_circle Bobby Suryo
    • visibility 51
    • 0Komentar

    Hasanah.id – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Hj. Ika Siti Rahmatika, SE menegaskan bahwa pembangunan ketahanan keluarga merupakan tanggung jawab bersama seluruh elemen masyarakat, tidak hanya menjadi tugas pemerintah semata. Hal tersebut disampaikannya saat menggelar kegiatan Sosialisasi Perda Jawa Barat Nomor 9 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pembangunan Ketahanan Keluarga di desa Gardu Jaya, kec. Panawangan, […]

  • DPR Apresiasi Langkah Pertamina Kurangi Impor

    DPR Apresiasi Langkah Pertamina Kurangi Impor

    • calendar_month Rabu, 12 Sep 2018
    • account_circle hasanah editor
    • visibility 489
    • 0Komentar

    Komisi VII DPR RI mengapresiasi langkah Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati untuk mengurangi impor minyak. Langkah itu diambil guna memperkuat nilai tukar rupiah. Pasalnya, defisit neraca perdagangan paling banyak disumbang oleh sektor migas. Defisit neraca perdagangan menyebabkan transaksi berjalan defisit dan berdampak pada melemahnya rupiah. “Itu langkah bagus. Itu memang langkah yang seharusnya […]

expand_less
Skip to toolbar