Baca Juga: Suara Ledakan Terdengar di Kota-Kota, Konflik Rusia vs Ukraina Semakin Memanas
Ketegangan bermula ketika Trump menyatakan bahwa Ukraina seharusnya mempertimbangkan kompromi dengan Rusia dalam upaya mencapai perundingan damai. Namun, ia tidak memberikan jaminan bahwa perdamaian akan mengembalikan wilayah Ukraina yang telah dianeksasi oleh Rusia.
Zelensky langsung menolak gagasan tersebut. Ia menegaskan bahwa upaya negosiasi damai antara Rusia dan Ukraina sebelumnya selalu menemui kegagalan.
Amarah Trump semakin memuncak hingga ia mengancam bahwa Amerika Serikat akan menarik dukungan terhadap Ukraina jika negara tersebut tidak memenuhi persyaratan perdamaian yang diajukan.
Para jurnalis yang berada di Ruang Oval segera meninggalkan ruangan tersebut. Media AS melaporkan bahwa pejabat tinggi pemerintahan juga meminta Zelensky untuk meninggalkan tempat itu.
Dalam sebuah video yang beredar, Zelensky terlihat keluar dari Gedung Putih dengan ekspresi muram dan bergegas menuju kendaraannya. Ia hanya diantar oleh seorang perempuan yang mengenakan pakaian hijau toska.