Film A Business Proposal Sepi di Hari Pertama Tayang, Benarkah Imbas Boikot?

“Kalau nggak diterapin cancel culture mau kapan kitab isa kayak korea buat dunia perfilman nya,” tulis akun @pipi965.
Seruan boikot ini berawal dari anak kedua Umi Pipik yang memancing kekesalan netizen kala itu, ia mengaku tidak menonton cerita originalnya secara penuh, karena ingin menciptakan karakter sendiri pada film A Business Proposal.
Tak hanya sampai disitu, Abidzar membuat situasi kian memanas setelah menyebut sebagian besar fans drama Korea itu fanatik. Ia sempat mengatakan, tindakan fans drama Korea yang menyerangnya di sosial media adalah bentuk dari rasisme.
Baca Juga: Abidzar Dikritik Imbas Buat Karakter Sendiri di Remake Business Proposal
Terbaru aktor berzodiak Aries ini mengaku tidak peduli dengan netizen yang menghujatnya, karena tidak akan diundang ke gala premiere. Kekisruhan ini pun membuat berbagai pihak turun tangan guna meredam situasi yang memanas. Hingga akhirnya Abidzar pun meminta maaf secara resmi melalui akun Instagram pribadinya.
“Saya memohon maaf untuk semua yang telah tersakiti atas sikap, perbuatan dan ucapan saya yang salah. Terimakasih buat kalian semua sudah memberikan saya pelajaran yang saya berharga. Hal ini menjadi pembelajaran yang besar untuk saya dalam berproses menjadi seseorang yang dewasa dan bijaksana,” tulis Abidzar sebagaimana dikutip pada Jum’at (07/02/2025).