Breaking News
Trending Tags
Beranda » Berita » Ini Dia, Deretan Artis Terkaya Di Indonesia

Ini Dia, Deretan Artis Terkaya Di Indonesia

  • account_circle Unggung Rispurwo
  • calendar_month Minggu, 10 Okt 2021
  • visibility 109
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

HASANAH.ID – Sejumlah artis Indonesia dijuluki sebagai artis terkaya . Hal ini bukan tanpa alasan. Pasalnya, mereka memiliki jet pribadi hingga harta kekayaan mencapai ratusan miliar rupiah, bahkan ada yang mencapai triliunan.

Tentunya, untuk mendapatkan itu semua memerlukan kerja keras yang tak sedikit. Perjuangan para artis itu selama bertahun-tahun di dunia hiburan Tanah Air yang akhirnya membuat mereka mendapatkan pundi-pundi dengan jumlah menggiurkan.

Selain dari industri hiburan, para artis Tanah Air ini juga mempunyai bisnis yang menambah nilai kekayaan mereka. Siapa saja artis Indonesia terkaya? Berikut daftarnya seperti dirangkum khatulistiwaupdate.com Sabtu, 9 Oktober 2021.

  1. Nikita Mirzani

Belum lama ini jagat dunia maya dihebohkan dengan sebuah video yang menyebut Nikita Mirzani sebagai artis paling kaya. Sebuah akun TikTok menyebut bahwa janda tiga anak itu memiliki harta kekayaan mencapai 1,3 Triliun.

Lantas baru-baru ini Niki buka suara untuk menanggapi kabar tersebut. Mantan istri Dipo Latief ini kemudian mengucapkan amin karena merasa sedang didoakan memiliki harta hingga triliunan rupiah.

Namun kemudian ia menjelaskan bahwa sebenarnya harta yang ia miliki tak sampai sebanyak itu. Meski begitu, Niki menegaskan bahwa harta yang ia punya sudah mencapai miliaran rupiah.

Niki kemudian membocorkan kisaran jumlah harta kekayaan yang ia miliki. “(1miliar) itu mah uang kecil dong. (1 triliun) sedikit lagi.

  1. Agnez Monica

Di urutan pertama ada Agnez Mo , penyanyi Indonesia yang berhasil menembus internasional. Menempati urutan pertama, kekayaan Agnez Mo dikabarkan mencapai Rp452 miliar. Hal ini tidak mengherankan, sebab penyanyi 35 tahun itu memang sudah lama berkecimpung di dunia hiburan, yakni sejak tahun 1990-an.

Tak hanya sebagai penyanyi, artis bernama asli Agnes Monica Muljoto ini juga sempat terjun sebagai artis dan presenter.

Belum lagi ia memiliki sejumlah bisnis seperti parfum, fashion, kuliner, platform digital, hingga minuman wine yang baru dia luncurkan pada September lalu.

  1. Raffi Ahmad

Berikutnya ada Raffi Ahmad , seorang presenter yang kerap mendapatkan julukan sebagai Sultan Andara.

Bagaimana tidak, suami Nagita Slavina ini disebut-sebut memiliki harta yang jumlahnya mencapai Rp400 miliar.

Lagi-lagi, ini merupakan hasil kerja kerasnya di dunia hiburan selama bertahun-tahun.

Raffi sendiri sudah memulai terjun ke dunia hiburan sejak awal tahun 2000-an. Ia memulai kariernya sebagai aktor sinetron remaja dan pernah juga menjadi penyanyi dalam grup vokal Bukan Bintang Biasa (BBB).

Namanya melejit sebagai presenter program Dahsyat di RCTI sejak tahun 2009 hingga sekarang.

Selain itu, ayah Rafathar Malik Ahmad itu juga mempunyai berbagai bisnis seperti RANS Entertainment, RANS Music, RA Pictures dan RANS Animation Studios, RANS eSports, hingga RANS Cilegon FC.

  1. Inul Daratista

Di urutan selanjutnya ada Inul Daratista . Penyanyi dangdut yang terkenal dengan goyang ngebor ini, ditaksir mempunyai harta kekayaan yang jumlahnya mencapai Rp300 miliar.

Tentu dalam mendapatkan kekayaan itu, perlu perjuangan yang tak sebentar. Inul diketahui memulai kariernya sebagai penyanyi dangdut dari panggung ke panggung di daerah Pasuruan, Jawa Timur.

Namanya lalu melejit di belantika musik dangdut di era 2000-an. Kini, Inul menjadi sosok yang cukup disegani di industri musik dangdut.

Ia beberapa kali menjadi juri untuk ajang pencarian bakat di bidang musik dangdut. Selain itu, Inul juga mempunyai ragam bisnis yang menambah kekayaannya.

  1. Syahrini

Syahrini terkenal dengan gaya hidup mewah dan glamor. Istri pengusaha Reino Barack ini ditaksir mempunyai harta yang jumlahnya mencapai Rp280 miliar.

Dengan jumlah kekayaan itu, tidak heran jika Syahrini selalu menggunakan busana dan fashion item yang mewah.

Selain dari industri hiburan, Syahrini juga mempunyai sejumlah bisnis di berbagai bidang. Mulai dari fashion, kuliner, kecantikan, karaoke, hingga properti.

Syahrini juga memiliki jet pribadi yang sering digunakan saat berpergian. Bahkan, mantan rekan duet Anang Hermansyah itu sering memamerkan potret dirinya di dalam jet pribadi.

  1. Krisdayanti

Di urutan terakhir ada Krisdayanti yang masuk ke dalam jajaran artis Indonesia terkaya.

Harta ibu kandung Aurel Hermansyah ini disebut-sebut mencapai ratusan miliar rupiah, yakni Rp270 miliar.

Ini tidak mengherankan karena Krisdayanti sudah menjadi seorang penyanyi populer sejak era 1990-an.

Ia bahkan telah dinobatkan sebagai salah satu diva terbaik di Indonesia karena suaranya yang luar biasa.

Di samping sebagai diva, Krisdayanti kini terjun ke dunia politik menjadi anggota DPR . Selain itu, istri Raul Lemos ini juga mempunyai beberapa bisnis di bidang fashion, kecantikan, dan kuliner.***

  • Penulis: Unggung Rispurwo

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tagar #KaburAjaDulu Viral, Warganet Ungkap Kekecewaan terhadap Kondisi Tanah Air

    Tagar #KaburAjaDulu Viral, Warganet Ungkap Kekecewaan terhadap Kondisi Tanah Air

    • calendar_month Kamis, 13 Feb 2025
    • account_circle Hasanah 014
    • visibility 35
    • 0Komentar

    HASANAH.ID – Media sosial tengah diramaikan dengan tagar #KaburAjaDulu, yang mencerminkan keresahan masyarakat terkait situasi dalam negeri. Banyak warganet mengungkapkan keinginan untuk bekerja dan menetap di luar negeri, terutama karena tekanan ekonomi, ketidakpastian hukum, serta beban pajak yang dinilai tinggi tanpa timbal balik yang sepadan. Seorang pengguna platform X, @berlianidris, menegaskan bahwa bekerja di luar […]

  • Erick Thohir: Indonesia Butuh Pemimpin yang Beri Arah Jelas

    Erick Thohir: Indonesia Butuh Pemimpin yang Beri Arah Jelas

    • calendar_month Senin, 18 Feb 2019
    • account_circle hasanah editor
    • visibility 304
    • 0Komentar

    Jakarta, HASANAH.ID– Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf Amin, Erick Thohir mengatakan yang dibutuhkan bangsa ini bukan hanya pemimpin yang peduli dengan rakyat. Erick menilai bangsa ini butuh pemimpin dengan program kerja yang jelas. Hal itu disampaikan Erick pascagelaran debat capres kedua, Minggu (17/2) malam. “Negeri ini membutuhkan pemimpin yang tak hanya peduli dengan rakyat, tapi juga memberikan arah […]

  • Asal SMAN Tanjung Sari Sumedang Gea Alifira Jadi Pemeran Film Sundel Bolong Desa Wingit

    Asal SMAN Tanjung Sari Sumedang Gea Alifira Jadi Pemeran Film Sundel Bolong Desa Wingit

    • calendar_month Selasa, 21 Feb 2023
    • account_circle kusnadi
    • visibility 75
    • 0Komentar

    HASANAH.ID, BANDUNG – Hanya satu kata yang terucap dari Kepala Sekolah SMAN Tanjung Sari Sumedang setelah menyaksikan primer film Sundel Bolong Desa Wingit besutan Sutradara Muda Ajie Wijaya Sanuaji Yang ditayangkan di salah satu bioskop di Kota Bandung, Senin (20/02/2023). Bapak Chairuddin Saleh, selaku Kepala Sekolah, sangat mengapresiasi sekali dengan tanyang film ini. “Kami, Keluarga […]

  • A Vivamus Penatibus Enim Sit Et Quam Vel Consequat

    A Vivamus Penatibus Enim Sit Et Quam Vel Consequat

    • calendar_month Sabtu, 17 Agt 2019
    • account_circle khasanah
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Structured gripped tape invisible moulded cups for sauppor firm hold strong powermesh front liner sport detail. Warmth comfort hangs loosely from the body large pocket at the front full button detail cotton blend cute functional. Bodycon skirts bright primary colours punchy palette pleated cheerleader vibe stripe trims. Staple court shoe chunky mid block heel almond […]

  • DPRD Jabar Christin Novalia Ajak Semua Pihak Optimalkan UMKM bagi Kesejahteraan Masyarakat

    DPRD Jabar Christin Novalia Ajak Semua Pihak Optimalkan UMKM bagi Kesejahteraan Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 12 Mar 2025
    • account_circle Bobby Suryo
    • visibility 51
    • 0Komentar

    Hasanah.id – Anggota DPRD Jawa Barat, Christin Novalia Simanjuntak, SH., M.Kn., mengajak semua pihak untuk berperan aktif dalam mengoptimalkan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Menurutnya, UMKM memiliki peran strategis dalam perekonomian daerah dan perlu mendapat dukungan dari berbagai sektor agar dapat berkembang secara maksimal. “UMKM adalah tulang punggung ekonomi […]

  • DPRD Jabar Weni Dwi Aprianti Minta Masyarakat Hilangkan Kesan Sekolah Favorit

    DPRD Jabar Weni Dwi Aprianti Minta Masyarakat Hilangkan Kesan Sekolah Favorit

    • calendar_month Senin, 18 Jul 2022
    • account_circle Unggung Rispurwo
    • visibility 75
    • 0Komentar

    HASANAH.ID – BANDUNG. Tahun ajaran baru telah dimulai, anggota Komisi V DPRD Jabar Weni Dwi Aprianti S.A.b., mengungkapkan hasil evaluasi dimasyarakat banyak persoalan yang harus diperbaiki pada tahun ajaran berikutnya. Menurutnya, persoalan terpenting PPDB adalah bagaimana berbagi peran antara sekolah negeri dan swasta. “Masih adanya kesan sekolah favorit di kalangan masyarakat menjadi persoalan tersendiri dalam […]

expand_less