ADIKARYA PARLEMEN
Hasanah.id – Kegiatan reses masa sidang III tahun anggaran 2020, Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi PDI Perjuangan Dra. Hj Ellin Surhaliah M.Si melakukan kunjungan dan silaturahmi ke pondok pesantren Al-Basyari di Desa Mekarsari Kecamatan Ngamprah Kabupaten Bandung Barat.
“Pondok pesantren memiliki fungsi sebagai lembaga pendidikan dan dakwah. Maka, Pemerintah Jawa Barat harus hadir dalam pengembangan pondok-pondok pesantren,”ujarnya.
Politikus PDI Perjuangan tersebut mengatakan bahwa saat ini pansus DPRD Jabar sedang membahas raperda penyelengaraan pesantren yang akan menjadi payung hukum bagi pemerintah provinsi Jabar untuk penyelenggaraan dan pengembangan pondok pesantren.
Anggota DPRD Jabar ini mengatakan melalui Raperda tentang Penyelenggaraan Pesantren, diharapkan kebijakan-kebijakan pemerintah menaruh atensi pada dunia pesantren bisa lebih besar lagi. Mengingat besarnya kontribusi pesantren untuk bangsa ini sejak dulu hingga kini.