Muncul Seruan Boikot Codeblu di Media Sosial, Ternyata Begini Awal Mulanya

HASANAH.ID – Food reviewer William Anderson atau lebih dikenal dengan nama Codeblu kembali mendapat reaksi keras di media sosial, usai dirinya diduga melakukan pemerasan terhadap sebuah toko kue dengan nominal ratusan juta. Akibat ulahnya itu, netizen pun menyerukan agar Codeblu diboikot.
Berawal dari Codeblu yang memberikan kritikan hingga tuduhan ke toko kue tersebut, ia pun membuat video berisi ulasannya tetapi kurang baik. Sehingga pihak toko kue berinisial ‘C’ ini, meminta agar Codeblu men-take down video tersebut.
Namun Codeblu enggan menuruti permintaan tersebut dan menyuruh pihak toko kue agar meningkatkan kualitas apabila video ulasannya diturunkan. Tetapi belum lama ini, netizen menduga adanya pemerasan yang dilakukan oleh Codeblu.
Baca Juga: Film A Business Proposal Sepi di Hari Pertama Tayang, Benarkah Imbas Boikot?
Sampai artikel ini ditayangkan, polemik Codeblu dengan toko kue itu belum menemukan titik terang. Sekalipun Codeblu telah mengunggah klarifikasi di media sosialnya, netizen beranggapan pria kelahiran 1985 itu hanya mencari penonton dan ‘engagement’ lewat dramatisasi di media sosial.